Darah yang Mengalir Keluar dari Tanah Ini Buat Netizen Merinding


Darah dan cairan pembalseman mengalir keluar ke jalanan di Baton Rouge. (Foto: KATC)

BATON ROUGE � Pemandangan mengerikan yang mirip dengan adegan film horor terlihat saat darah pekat meresap keluar dari tanah di luar Rumah Duka Greenoaks di Baton Rouge, Lousiana, Amerika Serikat (AS). Foto yang beredar menunjukkan campuran darah dan cairan pengawet mengalir keluar ke jalanan di depan rumah duka tersebut.

Untungnya, kejadian menyeramkan itu bukan ulah dari pembunuh bayaran atau monster yang muncul dalam film-film, melainkan karena adanya penyumbatan pada katup yang menyebabkan kebocoran tangki penyimpanan. Berdasarkan keterangan pejabat setempat, campuran darah dan cairan pembalseman yang mengandung formaldehida itu tidak sampai masuk ke dalam saluran pembuangan kota.

Kami mengirimkan pemeriksa saluran pembuangan dan spesialis lingkungan kami untuk melihat. Kami menemukan bahwa itu kejadian ini bukan merupakan masalah saluran pembuangan, tetapi masalah pada properti pribadi," kata pejabat dari Departemen Pelayanan Lingkungan Baton Rouge, Adam Smith sebagaimana dikutip Metro, Minggu (17/9/2017).

Smith menambahkan, masalah yang terjadi pada rumah duka itu berlangsung selama sekira 20 menit. Menurut pejabat setempat, rumah duka itu memiliki manajemen baru dan belum memiliki izin yang diperlukan.

Rumah duka yang dimiliki oleh perusahaan Diginity Memorial tersebut telah menyatakan permintaan maaf atas ketidaknyamanan yang disebabkan oleh kebocoran yang mereka alami. (dka)

https://news.okezone.com/amp/2017/09/17/18/1777701/seram-darah-yang-mengalir-keluar-dari-tanah-ini-buat-netizen-merinding

0 Response to "Darah yang Mengalir Keluar dari Tanah Ini Buat Netizen Merinding"

Posting Komentar

close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==